sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Menkes Gandeng TNI-Polri Minta Bantuan Perang Lawan Covid

Economics editor Fahreza Rizky
09/02/2021 12:10 WIB
Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menjalin kerjasama dengan TNI dan Polri dalam menaklukkan penyebaran virus covid-19.
Menkes Gandeng TNI-Polri Minta Bantuan Perang Lawan Covid
Menkes Gandeng TNI-Polri Minta Bantuan Perang Lawan Covid

IDXChannel - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menjalin kerjasama dengan TNI dan Polri dalam menaklukkan penyebaran virus covid-19. Ia mengibaratkan saat ini Indonesia sedang perang yang musuhnya adalah virus.

"Pandemi Covid-19 adalah perang menghadapi Sars Cov 2 itu sebabnya kami di sini bekerja sama dengan Panglima TNI dan Kapolri untuk mengatasi perang ini. Perang ini, harus dimulai dengan tujuan yang jelas, tujuannya adalah mengurangi laju penyebaran virus," tuturnya di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (9/2/2021). 

Agar tujuannya berjalan maksimal, kata Budi, haruslah memiliki kemampuan intelejen yang kuat. Tujuannya, untuk memudahkan identifikasi keberadaan 'musuh' dengan melakukan program testing dan tracing.

"Intelnya TNI dulu pakai pengamatan fisik dan menyadap handphone, sekarang pakai alat test kid. Tapi secara prinsip, strategi nomor satu kita harus memiliki intel yang kuat untuk tahu dimana musuhnya, kemudian kita isolasi," tuturnya.

Strategi selanjutnya, kata dia, untuk daerah yang penyebaran virusnya meluas, maka harus segera dimusnahkan virus tersebut. Menurutnya, jika TNI dulu membasmi musuh dengan menggunakan senjata, maka sekarang beralih dengan menggunakan jarum suntik

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement