sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Pemerintah Kucurkan Rp8 Triliun untuk Bansos Beras

Economics editor Suparjo Ramalan
11/09/2023 18:49 WIB
Pemerintah menyalurkan bantuan sosial (bansos) beras dengan anggaran Rp 8 triliun selama tiga bulan hingga November 2023.
Pemerintah Kucurkan Rp8 Triliun untuk Bansos Beras. (Foto: MNC Media)
Pemerintah Kucurkan Rp8 Triliun untuk Bansos Beras. (Foto: MNC Media)

IDXChannel – Kenaikan harga beras mendorong pemerintah menyalurkan bantuan sosial (bansos) dengan anggaran Rp 8 triliun. Bantuan pangan ini menyasar 21,3 juta keluarga penerima manfaat (KPM).

Adapun bansos yang diberikan berupa beras 10 kg. Pemberian bansos berlaku selama tiga bulan atau periode September hingga November tahun ini dengan kapasitas beras yang disalurkan sebesar 640.000 ton.

Itu berarti pemerintah dapat membagikan 210.000 Kg beras setiap bulannya. Sedangkan, setiap KPM akan menerima 10 Kg beras setiap bulan atau 30 Kg per tiga bulannya. 

"Rp8 triliun (anggaran yang digelontorkan) untuk 640.000 ton (beras bansos)," ujar Kepala Badan Pangan (Bapanas), Arief Prasetyo Adi, saat ditemui wartawan di Jakarta Utara, Senin (11/9/2023). 

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement