sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Tekan Kenaikan Harga, ID FOOD Guyur 11,7 Liter Minyak Goreng Subsidi ke Pasar

Economics editor Suparjo Ramalan
02/03/2023 18:00 WIB
Holding BUMN Pangan atau ID FOOD telah mendistribusikan sebanyak 11,7 juta liter minyak goreng subsidi hingga akhir Februari 2023.
Tekan Kenaikan Harga, ID FOOD Guyur 11,7 Liter Minyak Goreng Subsidi ke Pasar (Foto: MNC Media)
Tekan Kenaikan Harga, ID FOOD Guyur 11,7 Liter Minyak Goreng Subsidi ke Pasar (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Holding BUMN Pangan atau ID FOOD telah mendistribusikan sebanyak 11,7 juta liter minyak goreng subsidi hingga akhir Februari 2023. 

Direktur Komersial ID FOOD Ardiansyah Chaniago, mencatat jenis minyak goreng yang disuplai adalah Minyakita dan curah. Masing-masing jenis komoditas itu dijual ke pedagang dengan Rp12.600 per liter. 

Sementara, harga jual dari pedagang ke konsumen dibanderol Rp 14.000 per liter atau sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET). 

"Kita tetap mengikuti aturan, kita jual ke pedagang harus Rp12.600 per liter dan dari pedagang jual ke konsumen harus Rp14.000, itulah urutannya," ucap Ardiansyah saat ditemui di Gedung Waskita Rajawali, Jakarta Timur, Kamis (2/3/2023).

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement