Ketua Komisi XI DPR, Mukhamad Misbakhun mengatakan, keputusan ini telah disepakati oleh seluruh pimpinan dan delapan kelompok fraksi (poksi) yang hadir secara lengkap. Dia bilang bahwa proses pengambilan keputusan berlangsung relatif singkat, yakni sekitar 30 menit.
"Pertimbangannya bahwa Bapak Thomas adalah figur yang bisa diterima oleh semua partai politik. Dan figur Bapak Thomas tadi juga menjelaskan dengan sangat bagus soal bagaimana perlunya membangun sinergi antara kebijakan moneter dan kebijakan fiskal. Sehingga memberikan penguatan terhadap pertumbuhan ekonomi itu seperti apa," kata Misbakhun.
(NIA DEVIYANA)