Ada 10 Artis yang Pernah Jadi Guru TK hingga Dosen, Siapa Saja?

IDXChannel – Ada beberapa artis yang pernah jadi guru TK hingga dosen di Indonesia. Dedikasi mereka di bidang pendidikan mungkin memang jarang disorot media.
Pendidikan memang sangat penting bagi setiap orang. Maka dari itu, banyak orang yang mendedikasikan diri sebagai tenaga pengajar, baik di jenjang TK, SD, SMP, SMA, bahkan perkuliahan.
Artis yang Pernah Jadi Guru TK hingga Dosen
Tenaga pengajar bisa berasal dari seluruh kalangan, termasuk dari kalangan artis. Beberapa artis di Indonesia memang memiliki pengalaman sebagai seorang pengajar, di samping profesinya sebagai seorang artis. Nah, berikut adalah beberapa artis yang pernah jadi guru TK hingga dosen yang mungkin belum Anda ketahui:
-
Desy Ratnasari
Artis pertama yang pernah menjadi tenaga pengajar adalah Desy Ratnasari. Ia diketahui merupakan dosen dari Fakultas Psikologi Universitas Atmajaya dan sedang mengambil program doktoral di Universitas Indonesia.
Bahkan, selain menjadi artis senior dengan berbagai karya, Desy Ratnasari mendapatkan gelar lulusan terbaik di jenjang pendidikan S2-nya di Psikologi Atmajaya.
-
Reza Rahadian
Mungkin banyak yang sudah mengetahui bahwa aktor tampan Reza Rahadian adalah seorang dosen di Universitas Indonesia. Ia pernah menjadi dosen di jurusan Vokasi Ilmu Komunikasi dan tentunya cukup mengundang perhatian publik, terutama para mahasiswa yang dibimbingnya.
-
Susan Bachtiar
Susan Bachtiar dikenal sebagai artis yang juga merambah di bidang pendidikan dengan menjadi guru TK dan dikenal cukup lama berkontribusi di dunia pendidikan sebagai tenaga pengajar. Sebelum menjadi guru TK, Susan pernah menjadi guru bahasa Inggris dan memang memiliki kecintaan kepada anak-anak.