IDXChannel – Kisah inspiratif Mahatma Gandhi, sosok yang damai, anti kekerasan dan salah satu tokoh terpenting di India memang bisa dijadikan sebagai sosok yang sangat dikagumi.
Mahatma Gandhi adalah pemimpin utama gerakan kemerdekaan India dan juga arsitek bentuk pembangkangan sipil tanpa kekerasan yang berdampak pada komunitas internasional.
Pria bernama lengkap Mohandas Karamchand Gandhi ini merupakan sosok yang terlibat dalam gerakan kemerdekaan India dan dikenal dengan protes damainya. Meski telah tiada, gagasan besar Mahatma Gandhi masih dikenal hingga saat ini.
Pemimpin nasionalis India ini lahir pada 2 Oktober 1869 di Porbandar, Kathiawar, India, yang saat itu merupakan bagian dari Kerajaan Inggris. Mahatma Gandhi adalah pemimpin gerakan pembebasan tanpa kekerasan kelahiran India yang telah berjuang melawan kolonialisme sejak pemerintahan Inggris dan di Afrika Selatan. Mahatma Gandhi juga salah satu pembela hak-hak sipil India.
Kepemimpinan Mahatma Gandhi
Mahatma Gandhi telah muncul sebagai pemikir dan promotor pemberontakan tanpa kekerasan yang telah menginspirasi dunia internasional. Dia dihormati oleh gerakan demokrasi di seluruh dunia sebagai bapak bangsa dan inspirasi yang diakui atas kepemimpinannya dalam perjuangan untuk rakyat dan keberhasilannya dalam mereformasi bangsa, meningkatkan kehidupan dan kebahagiaan manusia.