Riset Ajaib menunjukkan, para trader membutuhkan fitur komprehensif dan informatif agar mereka dapat bertransaksi saham dalam waktu sangat singkat untuk memaksimalkan keuntungan dari trading saham.
Adapun fitur terbaru Ajaib seperti Advance Charting dan Stock Screener membantu trader untuk melakukan riset mandiri dan mengambil keputusan investasi secara cepat.
Untuk memantau potensi keuntungan, kerugian dan bertransaksi saham secara otomatis. Selain itu, Ajaib sedang mengembangkan fitur seperti StopLoss, TakeProfit, dan Realized Profit/Loss Report yang akan hadir pada aplikasi Ajaib dalam waktu mendatang.
Ajaib juga mengintegrasikan laman Auto Order agar trader dapat melihat transaksi dari beberapa akun di satu tampilan. Selain itu, Ajaib memiliki fitur Day Trading untuk investor yang ingin melakukan transaksi jual beli saham dalam satu hari.
Trader yang menggunakan fitur Day Trading akan mendapatkan tambahan modal hingga 5X Buying Power trading limit untuk transaksi jual
beli saham di hari yang sama.
Co-Founder dan Mentor SwingTrading Indo,Engga Hadi, mengatakan berbagai fitur baru Ajaib membantu trader untuk tidak ketinggalan momentum perubahan harga suatu emiten.
(DES)