Sementara penurunan indeks KOSPI Korea Selatan tersengat sentimen Indeks Sentimen Konsumen Gabungan (Composite Consumer Sentiment Index/CCSI) yang naik menjadi 99,5 poin pada Desember 2023 dari 97,2 pada bulan sebelumnya.
Hal ini mengakhiri penurunan kepercayaan konsumen selama empat bulan berturut-turut akibat moderatnya inflasi, pemulihan ekspor dan harapan untuk diakhirinya kenaikan suku bunga.
Sentimen konsumen mengenai standar hidup saat ini naik menjadi 88 (vs 87 poin di bulan Oktober), dan sentimen mengenai prospek masa depan meningkat menjadi 92 (vs 90 poin).
Sentimen konsumen terkait pendapatan rumah tangga di masa depan meningkat menjadi 99 (vs 98 poin), dan sentimen konsumen mengenai belanja rumah tangga di masa depan tidak berubah di angka 111.
Sentimen konsumen mengenai kondisi perekonomian dalam negeri saat ini juga meningkat menjadi 67 (vs 62 poin), dan sentimen mengenai kondisi perekonomian domestik di masa depan juga naik menjadi 77 (vs 72 poin). Sementara itu, perkiraan tingkat inflasi tahun depan turun menjadi 3,2 persen dari 3,4 persen pada bulan sebelumnya. (ADF)