Dalam SOP tersebut, Direksi wajib menyusun SOP dengan memperhatikan ketentuan yang berlaku dan SOP ini menjadi dasar proses dan tahapan pemilihan mitra. Ditekankan, ada pemegang saham lain di GOTO yang akan melakukan validasi, yaitu Singapore Telecommunications Limited (SingTel).
Dengan kata lain, proses investasi Telkomsel di PT Goto Gojek Tokopedia Tbk sudah sesuai dengan regulasi perusahaan karena telah diketahui dan disetujui SingTel.
"Ada pemegang saham lain yang akan memvalidasi. Logikanya SingTel tidak akan mau kalau (investasi) ini merugikan," tegas Kartika.
Merespon penjelasan Kartika, Wakil Ketua Komisi VI, M Haekal, mengakui bahwa tuntutan untuk sebuah perusahaan go online saat ini memang sebuah keniscayaan yang tidak bisa dielakkan lagi. Contohnya saat teknologi pesan berbayar, seperti short message services (SMS) yang dulu sangat digemari masyarakat, namun kini telah hilang digerus oleh munculnya teknologi yang lebih baru.
"Kita selalu mendorong konstituen untuk go online. Padahal saya ini orangnya gaptek. Tapi saya selalu mengingatkan mereka karena (zaman) akan berubah. Kalau kita tidak ikut berubah maka kita yang akan ketinggalan," ujar Haekal.