“Era komputasi baru telah dimulai,” kata CEO Nvidia Jensen Huang dalam sebuah pernyataan.
Kesuksesan NVDA juga mendorong perlombaan AI pada sektor tekno di mana banyak perusahaan dari semua kalangan terjun ke dalam pengembangan teknologi ini dengan harapan dapat mengambil keuntungan dari kegilaan AI.
Pada Juli lalu, misalnya, CEO Tesla (TSLA) Elon Musk mengatakan perusahaannya akan menggunakan perangkat keras Nvidia.
“Rasa hormat yang luar biasa terhadap (CEO) Jensen (Huang) dan Nvidia. Mereka telah melakukan pekerjaan luar biasa,” kata Musk.
Valuasi Tinggi, Kenapa Masih Dijagokan?
Kegilaan terhadap AI mulai memuncak pada November 2022 ketika OpenAI meluncurkan aplikasi AI generatifnya, ChatGPT.