sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Optima Prima (OPMS) Siap Manuver Diversifikasi Usaha

Market news editor Kunthi Fahmar Sandy
06/01/2026 18:30 WIB
Aksi korporasi yang telah disetujui pada Desember 2025 ini membuka peluang OPMS untuk menjajal 16 lini usaha baru.
Optima Prima (OPMS) Siap Manuver Diversifikasi Usaha (FOTO:iNews Media Group)
Optima Prima (OPMS) Siap Manuver Diversifikasi Usaha (FOTO:iNews Media Group)

IDXChannel - Emiten perdagangan logam bekas kapal terkemuka PT Optima Prima Metal Sinergi Tbk (OPMS) tengah mempersiapkan manuver diversifikasi usaha ke 16 lini bisnis berbeda di tahun ini. Rencana ekspansi ini dinilai menjadi momen penting bagi investor di pasar saham.

Aksi korporasi yang telah disetujui pada Desember 2025 ini membuka peluang OPMS untuk menjajal 16 lini usaha baru. 

Penambahan kegiatan usaha ini dilatarbelakangi dari inisiatif Perseroan untuk terus berupaya tumbuh secara berkelanjutan dan memberikan dukungan yang optimal bagi Pemegang Saham.

Lini usaha baru OPMS akan bergerak di industri pangan, meliputi perdagangan gula, coklat, dan kembang gula, kopi, teh dan kakao, makanan dan minuman hasil pertanian, buah-buahan, telur dan hasil olahan telur, susu dan produk susu, minuman non alkohol bukan susu dan makanan dan minuman lainnya.

Selain itu, perusahaan asal Surabaya ini juga akan melakukan perdagangan besar di komoditas beras, sayuran, minyak dan lemak nabati, daging ayam dan daging ayam olahan, eceran roti, kue kering, serta kue basah dan sejenisnya, daging sapi dan daging sapi olahan, daging dan daging olahan dan terakhir roti.

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement