IDXChannel - Wall Street ditutup melemah pada perdagangan Kamis (30/10/2025) waktu setempat. Sektor teknologi memimpin kerugian setelah investor mencermati hasil pendapatan perusahaan big tech yang beragam dan sinyal kehati-hatian dari Federal Reserve (The Fed) dalam menurunkan suku bunga.
Indeks teknologi, Nasdaq Composite, mencatat penurunan terdalam.
Mengutip Investing, S&P 500 kehilangan 0,99 persen ditutup pada 6.822,34, Nasdaq Composite anjlok 1,57 persen menjadi 23.581,14, dan Dow Jones Industrial Average (DJI) turun 0,23 persen menjadi 47.522,12.
Sektor consumer discretionary menjadi pendorong utama pelemahan, turun 2,6 persen, sedangkan real estate menjadi satu-satunya sektor yang menguat dengan kenaikan 0,7 persen.
Pasar mencerna keputusan The Fed pada hari sebelumnya yang memangkas suku bunga acuan sebesar 25 basis poin ke kisaran 3,75-4 persen, menandai pemotongan kedua berturut-turut. Namun, pasar bereaksi negatif terhadap nada hawkish dari Ketua The Fed, Jerome Powell.
Powell dengan tegas menepis ekspektasi pasar bahwa pemotongan suku bunga lanjutan pada Desember sudah pasti. Dia mengatakan hal itu "masih jauh" dari kesimpulan yang sudah pasti.
 
           
               
               
                             
                             
                                                                             
                                                                             
                                                                             
                                                                             
                                                                             
                                                                             
                                     
                                     
                                     
                                    