Banjir di Kabupaten Pekalongan juga mengganggu layanan transportasi kereta api di KM 88+6/7 antara Stasiun Pekalongan-Sragi.
Di wilayah Jawa Tengah bagian selatan, cuaca ekstrem berupa hujan dengan intensitas sedang disertai angin kencang menerjang Desa Surodadi, Kecamatan Candimulyo, Kabupaten Magelang. Akibat kejadian tersebut, sebanyak 34 unit rumah rusak ringan.
Pada waktu yang hampir bersamaan, angin kencang juga melanda Desa Kotayasa, Kecamatan Sumbang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, pada Jumat (16/1/2026) dan mengakibatkan 165 unit rumah rusak.
"BPBD Kabupaten Banyumas telah melakukan asesmen di lapangan dan mencatat sebanyak 169 kepala keluarga terdampak kejadian ini," tutur dia.
(DESI ANGRIANI)