sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Banjir Rendam 54 RT di Jakarta, 15 Jiwa Mengungsi

News editor Ari Sandita
05/11/2023 13:41 WIB
BPBD DKI Jakarta mencatat terdapat 54 RT yang terendam banjir akibat luapan kali di kawasan Jakarta ini.
Banjir Rendam 54 RT di Jakarta, 15 Jiwa Mengungsi. (Foto: Ilustrasi/MNC Media)
Banjir Rendam 54 RT di Jakarta, 15 Jiwa Mengungsi. (Foto: Ilustrasi/MNC Media)

IDXChannel - BPBD DKI Jakarta mencatat terdapat 54 RT yang terendam banjir akibat luapan kali di kawasan Jakarta ini. Dari puluhan RT tersebut, setidaknya ada 15 jiwa yang mengungsi, yakni di kawasan Kampung Melayu.

"Update informasi terkini genangan pada Minggu siang sekira pukul 12.00 WIB, BPBD mencatat genangan yang sebelumnya terjadi di 22 RT, saat ini menjadi 54 RT atau 0,175 % dari 30.772 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta," ujarnya Kepala BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji pada wartawan, Minggu (5/11/2023).

Menurutnya, 54 RT itu terdiri dari 2 RT di Jakarta Selatan, yakni di Rawajati dan Kebon Baru dengan ketinggian air mencapai 60 cm. Lalu 52 RT di Jakarta Timur meliputi 6 RT di Cililitan dengan ketinggian air 30-160 cm, 14 RT di Cawang dengan ketinggian 30-250 cm.

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement