IDXChannel - Dua Bibit Siklon Tropis terdeteksi di wilayah Indonesia. Tepatnya di Samudera Hindia sebelah barat daya Lampung dan 95S di selatan Jawa Timur.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebut, bibit siklon tersebut bisa menyebabkan gelombang tinggi di perairan Indonesia.
“Terdapat dua Bibit Siklon Tropis 94S terpantau di Samudera Hindia sebelah barat daya Lampung dan 95S di Samudera Hindia selatan Jawa Timur,” ungkap BMKG dalam keterangannya, Kamis (2/2/2023).
BMKG mengatakan, Bibit Siklon Tropis 94S terpantau di Samudera Hindia sebelah barat daya Lampung, tepatnya di sekitar 11.7°LS 91.3°BT, dengan kecepatan angin maksimum 25 knot dan tekanan udara minimum sebesar 1002 mb bergerak ke arah Barat.