IDXChannel - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap dua kepala daerah dalam waktu yang hampir bersamaan.
Kedua pejabat yang terjaring OTT tersebut adalah Wali Kota Madiun, Maidi, dan Bupati Pati, Sudewo.
Menanggapi hal tersebut, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menyatakan keprihatinannya atas kembali terjadinya kasus dugaan korupsi yang melibatkan kepala daerah.
Pernyataan itu disampaikan Prasetyo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (20/1/2026).
"Tentunya kami prihatin kembali terjadi operasi tangkap tangan yang dilakukan oleh kepala daerah,” kata Prasetyo.
Menurutnya, peristiwa tersebut menjadi bukti bahwa persoalan korupsi masih menjadi pekerjaan rumah besar yang harus diperangi secara bersama-sama oleh seluruh elemen bangsa.
“Itu membuktikan bahwa betul-betul masalah korupsi ini menjadi sesuatu yang pekerjaan rumah (PR) yang harus bersama-sama kita perangi,” katanya.
Prasetyo menegaskan bahwa Presiden Prabowo Subianto secara konsisten mengingatkan pentingnya integritas dan pemberantasan korupsi, khususnya bagi para penyelenggara negara.
Arahan tersebut, kata dia, telah disampaikan Presiden berulang kali dalam berbagai forum resmi.
“Berkali-kali dalam berbagai forum, Bapak Presiden terus mengingatkan hal tersebut,” kata Prasetyo.
(Nur Ichsan Yuniarto)