IDXChannel - Presiden AS Donald Trump menuduh China melanggar gencatan senjata tarif yang ditetapkan awal bulan ini.
Dilansir dari laman BBC Sabtu (31/5/2025), Washington dan Beijing sepakat untuk menurunkan tarif sementara setelah pembicaraan di Jenewa. Namun Trump mengatakan bahwa China telah "benar-benar melanggar perjanjiannya dengan kami".
Dia tidak memberikan rincian tetapi Perwakilan Dagang AS Jamieson Greer mengatakan China tidak menghapus hambatan non-tarif seperti yang disepakati dalam kesepakatan tersebut.
Bahkan, Tanggapan Beijing pada Jumat tidak membahas klaim AS secara langsung tetapi mendesak AS untuk "menghentikan pembatasan diskriminatif terhadap China".
Pernyataan keras dari kedua belah pihak telah menimbulkan kekhawatiran bahwa ketegangan perdagangan dapat kembali meningkat antara dua ekonomi terbesar dunia meskipun ada negosiasi.