IDXChannel - PT Bank NTT resmi merombak jajaran direksi dan komisaris yang diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Rabu (12/11/2025).
Dalam rapat tersebut, pemegang saham menyetujui pengangkatan Charlie Paulus sebagai Direktur Utama Bank NTT. Dia menggantikan posisi yang sebelumnya dijabat sementara oleh Yohanis Landu Praing yang merangkap jabatan sebagai Direktur Umum & SDM serta Direktur Keuangan.
Yang menarik, Bank NTT menunjuk perwakilan PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk atau Bank Jatim (BJTM) ke dalam jajaran direksi. Dia adalah Revi Adiana Silawati.
Revi akan menduduki Direktur Kepatuhan Bank NTT meskipun penunjukannya secara efektif baru akan dilakukan setelah mendapatkan persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Perempuan kelahiran Solo yang memiliki pendidikan terakhir di Universitas Airlangga itu saat ini duduk dalam jajaran Dewan Pengawas Dapen Pegawai Bank Jatim.
"Selama yang bersangkutan belum mendapat Keputusan dari OJK maka Christofel S. M. Adoe tetap menjabat sebagai Direktur Kepatuhan dan selanjutnya pengangkatan Revi Adiana Silawati akan disahkan melalui RUPS," kata manajemen Bank NTT dikutip Jumat (14/11/2025).