sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

BI Kerek Suku Bunga ke 6 Persen, Begini Respons Bankir 

Banking editor Anggie Ariesta
21/10/2023 04:07 WIB
Perbankan merespons kebijakan Bank Indonesia (BI) yang memutuskan untuk menaikkan BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) sebesar 25 bps ke 6%.
BI Kerek Suku Bunga ke 6 Persen, Begini Respons Bankir (Foto: MNC Media)
BI Kerek Suku Bunga ke 6 Persen, Begini Respons Bankir (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Perbankan merespons kebijakan Bank Indonesia (BI) yang memutuskan untuk menaikkan BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) sebesar 25 bps ke 6%.

Corporate Secretary Bank Mandiri Rudi As Aturridha menilai, penyesuaian suku bunga pinjaman maupun simpanan tentunya akan bergantung pada kondisi likuiditas masing-masing perbankan.

"Dengan mempertimbangkan strategi pengembangan usaha dan kondisi eksternal, termasuk perhitungan pada tren suku bunga di pasar dan suku bunga acuan," kata Rudi saat dikonfirmasi, Jumat (20/10/2023).

Menurut Rudi, kebijakan kenaikan suku bunga BI 7-Days Reverse Repo Rate (BI7DRR) menurut kami merupakan langkah pre emptive untuk mengantisipasi fluktuasi kebijakan bank sentral Amerika Serikat (AS) serta menjaga stabilitas nilai tukar mata uang rupiah.

"Meski begitu, melihat kondisi perekonomian Indonesia sepanjang Semester I 2023, kami optimis ruang pertumbuhan masih terbuka sampai dengan akhir tahun," ujar dia.

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement