sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Goldman Sachs: Kepanikan akibat Krisis Perbankan Sudah Reda

Banking editor Wahyu Dwi Anggoro
11/04/2023 12:12 WIB
Goldman Sachs mengatakan dalam catatanya bahwa kekhawatiran publik mengenai ketidakstabilan dalam sektor perbankan telah menurun.
Goldman Sachs: Kepanikan akibat Krisis Perbankan Sudah Reda. (Foto: MNC Media)
Goldman Sachs: Kepanikan akibat Krisis Perbankan Sudah Reda. (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Goldman Sachs mengatakan dalam catatanya bahwa kekhawatiran publik mengenai ketidakstabilan dalam sektor perbankan telah menurun beberapa minggu sejak kegagalan Silicon Valley Bank (SV) dan Signature Bank.

Dilansir dari Yahoo Finance pada Selasa (11/4/2023), hal ini mengurangi risiko penarikan deposito di masa mendatang.

Laporan Goldman mencatat penurunan aktivitas pencarian online di Google terkait bank-bank regional yang dilanda tekanan,. Topik-topik terkait penarikan dana bank dan keamanan deposito juga menurun. 

Menurut, pencarian semacam itu saat ini sudah kembali ke tingkat yang normal.

Kekacauan yang mengguncang industri perbankan dimulai pada pertengahan Maret ketika regulator menyita SVB dan Signature Bank. Hal itu memicu kekhawatiran akan penarikan deposito dan kegagalan perbankan yang lebih luas.

Regulator merespons dengan berjanji untuk melindungi semua depositan dan menggelontorkan likuiditas untuk bank regional yang bermasalah. langkah-langkah tersebut tampaknya berhasil mengembalikan kepercayaan pada sistem.

Menurut Goldman, terdapat beberapa petunjuk lain yang menandakan penurunan tekanan pada sistem dalam sebulan terakhir. Aliran keluar deposito telah melambat. Bank-bank juga telah menarik lebih sedikit pinjaman darurat dari Federal Reserve seiring makin stabilnya kondisi likuiditas.

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement