IDXChannel - Direktur Jendral Perhubungan Darat, Budi Setiyadi mengajak para pengusaha yang terhimpun dalam Gapasdap (Gabungan Pengusaha Nasional Sungai, Danau dan Penyeberangan) menggali potensi dan peluang angkutan sungai danau.
Menurutnya peluang dan potensi angkutan sungai dan danau masih dapat digali potensinya. Untuk itu dirinya mengajak asosiasi untuk bersama melakukan survei terhadap potensi yang ada, sehingga nantinya akan muncul ide dan gagasan baru terkait angkutan sungai dan danau.
“Jangan kita melihat di penyeberangan saja, tapi juga melihat potensi dan peluang yang ada di sungai dan danau, hal ini sejalan dengan arahan Menteri Perhubungan, saya diminta memperbaiki dan membuat pilot project lintasan transportasi sungai yaitu di Palembang, Kalimantan Tengah untuk mendukung food estate, dan di Papua (Asmat)," ujar Dirjen Budi, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (22/10/2021).
Dirinya mengungkapkan bahwa transportasi sungai di wilayah Papua merupakan bagian dari konsep Tol Laut. Dengan tranportasi sungai, logistik yang diangkut oleh kapal laut dapat diteruskan ke wilayah-wilayah pedalaman yang dilalui oleh sungai, sehingga disparitas harga barang-barang semakin terjangkau.
"Saya mengajak asosiasi untuk bersama melakukan survei terhadap potensi yang ada, sehingga nantinya akan muncul ide dan gagasan baru terkait angkutan sungai dan danau,” lanjutnya.