IDXChannel – Mungkin Anda sering kali dengar apa itu Jampersal. Jaminan Persalinan atau disingkat Jampersal, adalah jaminan pembiayaan pelayanan persalinan yang meliputi pemeriksaan kehamilan, pertolongan kehamilan, pelayanan nifas, termasuk pelayanan KB pascapersalinan, pelayanan anak dan neonatus.
Singkatnya, program Jampersal adalah bantuan keuangan pemerintah untuk ibu hamil, ibu bersalin, ibu setelah melahirkan (sampai 42 hari postpartum) dan bayi baru lahir (0-28 hari). Selain itu, yang dapat memperoleh manfaat dari layanan Jampersal adalah semua ibu hamil tanpa jaminan kesehatan.
Apa itu Jampersal
Terobosan pemerintah ini sangat penting, mengingat masih banyak ibu hamil yang tidak memiliki jaminan finansial untuk melahirkan anaknya. Dengan demikian, hambatan signifikan yang dihadapi masyarakat dalam mengakses persalinan oleh tenaga kesehatan di fasilitas kesehatan dapat diatasi dengan program Jampersal.
Pelayanan Jampersal tidak terbatas pada persalinan, tetapi mencakup pelayanan prenatal care (ANC), pelayanan persalinan, dan pelayanan paramedis (postnatal care/PNC), termasuk pelayanan KB neonatal dan postnatal.Jampersal mulai berlaku sejak 1 Januari 2011.
Adapun klaim dapat diajukan selama memenuhi persyaratan yang ditentukan dalam Permenkes No 631 Tahun 2011 tentang Juknis (Petunjuk Teknis) Jampersal yang meliputi: