IDXChannel - Ekonomi Amerika Serikat (AS) tumbuh 2,8 persen pada 2024, sesuai dengan perkiraan para analis.
Ekonomi AS mencatat pertumbuhan sebesar 2,3 persen pada kuartal IV-2024, melambat dari 3,1 persen di triwilan sebelumnya.
"Konsumsi, investasi, dan pengeluaran pemerintah termasuk di antara pendorong di balik pertumbuhan tahun lalu," kata Departemen Perdagangan AS, dilansir dari AFP pada Jumat (31/1/2025).
Perekonomian AS tetap tangguh di tengah suku bunga Federal Reserve (The Fed) yang relatif masih tinggi. Pasar tenaga kerja solid dengan angka pengangguran yang rendah dan tingkat upah yang bertumbuh.
Hal tersebut memungkinkan konsumen untuk terus berbelanja. Sejumlah bencana tahun lalu juga memicu peningkatan konsumsi.