Direktur Utama PT Len Industri (Persero), sebagai Induk Holding BUMN Pertahanan, Bobby Rasyidin mencatat kinerja Pindad harus ditingkatkan. Khususnya, kinerja operasional dan keuangan.
"Kinerja operasional dan keuangan harus ditingkatkan ke depan sehingga yang diamanahkan pemegang saham seri A dalam hal ini pemerintah bisa kita wujudkan menjadikan Holding Industri Pertahanan ini menjadi Top 50 Global Defence Company di tahun 2024 dengan meningkatkan TKDN di atas 40 persen," kata Bobby.
Komisaris Independen Pindad, Sakkan Tampubolon menambahkan Dewan Komisaris siap bersinergi mendukung Dewan Direksi dalam menjalankan tugas.
“Dewan Komisaris selalu siap untuk bekerja sama serta mendukung Direksi dalam menjalankan tugas kepengurusan sesuai dengan tata kelola perusahaan yang baik. Kami harapkan hal ini dapat mendorong dan meningkatkan kinerja perusahaan dan dapat lebih berkembang di hari-hari mendatang," kata Sakkan.
(FRI)