Sedangkan untuk rata-rata kelambatan pemberangkatan perjalanan Commuter Line Rangkasbitung selama 1,8 menit dan rata-rata kelambatan kedatangan perjalanan selama 3,4 menit. 
Untuk mengantisipasi kelambatan perjalanan tersebut, KAI Commuter melakukan rekayasa pola operasi perjalanan Commuter Line dengan potong relasi pada jam sibuk pagi hari. Rekayasa pola operasi tersebut dilakukan pada perjalanan sebagai berikut:
1. Perjalanan Commuter Line No.1117 relasi Bogor-Jakarta Kota perjalanannya hanya sampai Stasiun Manggarai untuk kembali sebagai Commuter Line No.1118 relasi Manggarai – Bogor.
2. Perjalanan Commuter Line No.1163 relasi Bogor-Jakarta Kota perjalanannya hanya sampai Stasiun Manggarai untuk kembali sebagai Commuter Line No.1164 relasi Manggarai – Bogor.
KAI Commuter memohon maaf atas terjadinya kelambatan perjalanan Commuter Line pada hari pertama pemberlakuan GAPEKA 2023.