Agus melanjutkan, pemerintah melalui Kemenperin telah menyiapkan berbagai kebijakan dan program untuk memperkuat daya saing industri TPT.
"Upaya tersebut meliputi pemberian insentif fiskal dan nonfiskal, peningkatan keterampilan tenaga kerja melalui pendidikan vokasi dan program link and match, serta percepatan restrukturisasi mesin dan peralatan produksi," katanya.
Selain itu, Menperin juga menegaskan komitmennya untuk mendukung ketersediaan bahan baku, mengingat hal ini diatur dalam undang-undang.
(Nur Ichsan Yuniarto)