IDXChannel - Produsen elektronik PT Indo Surya Kencana (Sanex) menargetkan pertumbuhan penjualan pada 2023 sebesar 30 persen.
Direktur Sanex, Handoyo Setiawan mencatat, untuk merealisasikan pertumbuhan penjualan, pihaknya memperluas pasar di Jawa dan Indonesia Timur. Di kawasan Timur Indonesia, Sanex akan membuka beberapa cabang di Maluku, Papua, dan Nusa Tenggara Barat (NTB).
“Kami juga akan buka cabang di Jawa Timur, selama ini produk kita sudah dipasarkan di sana oleh distributor, namun kami akan perkuat penetrasi pasar dengan membuka cabang pada Januari 2023,” ungkap Handoyo, saat soft launching logi baru Sanex, Kamis (8/12/2022).
Sanex, lanjut Handoyo, juga berencana membidik pasar ekspor. Hanya saja, fokus utama perusahaan saat ini adalah pasar dalam negeri.
Sanex sendiri bukanlah pemain baru dibidang produk elektronik dan juga home appliances. Sejak berdiri pada 1984, Sanex memiliki pabrik yang terletak di wilayah Tangerang, dengan luas mencapai 16.000 meter persegi dan menghasilkan produk-produk elektronik dan peralatan rumah tangga.