sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Setelah Danau Toba, Sandi Akui Siapkan Lima Destinasi Super Prioritas Baru

Economics editor Suparjo Ramalan
06/03/2021 06:30 WIB
Setelah Danau Toba dkk, Kemparenkraf telah menyiapkan lima destinasi wisata baru demi menopang ekonomi nasional.sup
Wakatobi menjadi salah satu destinasi wisata super prioriytas baru yang dicanangkan pemerintah. (Foto: MNC Media)
Wakatobi menjadi salah satu destinasi wisata super prioriytas baru yang dicanangkan pemerintah. (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Setelah lima destinasi wisata, yang salah satunya adalah Danau Toba, sudah rampung, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemparenkraf) telah menyiapkan lima destinasi wisata baru demi menopang ekonomi nasional.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, mengatakan, pembangunan lima destinasi super prioritas baru itu untuk mendukung pertumbuhan ekonomi nasional pasca-pandemi Covid-19. Adapun daerah yang menjadi kawasan destinasi super prioritas adalah Bilitung, Wakatobi, Raja Ampat, Morotai, dan destinasi lainnya.

"Ada lima destinasi super prioritas, tapi ada lima lagi yang disiapkan setelah itu, termasuk Bilitung, Wakatobi, Raja Ampat, Morotai, dan destinasi lain. Ini lagi kita persiapkan agar bisa menjadi penopang dari pertumbuhan ekonomi kita," ujar Sandi dalam dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Jumat (5/3/2021).

Sementara itu, lima destinasi yang saat ini dibangun diantaranya Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, Mandalika, Nusa Tenggara Barat, Danau Toba, Sumatera Utara, Likupang, Sulawesi Utara, dan Borobudur, Jawa Tengah. Dengan begitu, ada 10 destinasi super prioritas yang dimiliki Indonesia. 

Sandi optimis, kesepuluh kawasan ini akan mampu mendongkrat kinerja perekonomian dalam negeri. Dalam konteks pandemi, kebangkitan sektor pariwisata menjadi signal bagi pemulihan ekonomi nasional. 

Halaman : 1 2
Berita Rekomendasi

Berita Terkait
Advertisement
Advertisement