sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Apa itu Saham Blue Chip? Ketahui Pengertian dan Ciri-cirinya sebelum Berinvestasi

Market news editor Ratih Ika Wijayanti
03/08/2022 11:01 WIB
Saham Blue Chip adalah saham yang banyak diminati para investor karena dinilai aman untuk dikoleksi.
Apa itu Saham Blue Chip? Ketahui Pengertian dan Ciri-cirinya sebelum Berinvestasi. (Foto: MNC Media)
Apa itu Saham Blue Chip? Ketahui Pengertian dan Ciri-cirinya sebelum Berinvestasi. (Foto: MNC Media)

3. Pembagian Dividen Konsisten

Selain laba dan pertumbuhan yang baik, perusahaan yang masuk dalam kategori blue chip juga merupakan perusahaan yang tercatat membagikan dividen konsisten. Track record pembagian dividen ini bisa dilihat dalam kurun waktu selama 10 tahun.  

4. Pemimpin di Industrinya

Biasanya, saham blue chip merupakan saham dari perusahaan yang memimpin di sektor industrinya. Perusahaan ini sudah beroperasi cukup lama bahkan puluhan tahun. Tak heran, produknya sudah dikenal baik secara nasional maupun internasional.

5. Ramai Diperdagangkan 

Saham Blue Chip adalah saham-saham yang ramai diperdagangkan baik perorangan maupun lembaga. Di Indonesia, saham kategori blue chip merupakan saham yang masuk ke dalam daftar teraktif bursa dan masuk ke indeks LQ45. 

 6. Cocok untuk Investasi Jangka Panjang

Ciri saham blue chip lainnya adalah bisa Anda jadikan investasi jangka panjang. Hal ini karena saham kategori blue chip cenderung bergerak stabil dan tidak terlalu liar sehingga aman untuk dikoleksi. 

Daftar Saham Blue Chip Terbaru

Saham blue chip di Indonesia merupakan  saham-saham yang masuk dalam indeks LQ45. Indeks LQ45 adalah indeks yang mengukur kinerja harga dari 45 saham dengan likuiditas tinggi, kapitalisasi pasar besar, serta didukung fundamental perusahaan yang baik. 

Bursa Efek Indonesia (BEI) memilih sebanyak 45 emiten berdasarkan pertinbangan likuiditas dan kapitalisasi pasar, serta beberapa kriteria yang telah ditentukan. Beberapa saham blue chip terbaru yang menjadi penghuni indeks LQ45 antara lain sebagai berikut. 

  1. Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO)
  2. Aneka Tambang Tbk (ANTM)
  3. Bank Jago Tbk (ARTO)
  4. Bank Central Asia Tbk (BBCA)
  5. Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI)
  6. Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS)
  7. GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO)
  8. H.M Sampoerna Tbk (HMSP)
  9. Harum Energy Tbk (HRUM)
  10. Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP)
  11. Indika Energy Tbk (INDY)
  12. Kalbe Farma Tbk (KLBF)
  13. Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS)
  14. Telkom Indonesia Tbk (TLKM)
  15. Unilever Indonesia Tbk (UNVR)

Itulah penjelasan mengenai apa itu saham blue chip, ciri-ciri, serta beberapa contohnya. Informasi mengenai saham blue chip ini bisa Anda jadikan referensi dalam berinvestasi di pasar modal.

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement