sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

BEI Ajak Family Business IPO, Supaya Tak Bubar di Tengah Jalan

Market news editor Cahya Puteri Abdi Rabbi
08/11/2024 17:15 WIB
Bursa Efek Indonesia (BEI) mendorong perusahaan keluarga (family business) di Tanah Air untuk menawarkan sahamnya di pasar modal.
Bursa Efek Indonesia (BEI) mendorong perusahaan keluarga (family business) di Tanah Air untuk menawarkan sahamnya di pasar modal. (Foto: MNC Media)
Bursa Efek Indonesia (BEI) mendorong perusahaan keluarga (family business) di Tanah Air untuk menawarkan sahamnya di pasar modal. (Foto: MNC Media)

Dian membeberkan sejumlah kendala yang dihadapi perusahaan keluarga dalam mengembangkan bisnisnya antara lain terkait distribusi keuntungan perusahaan di antara anggota keluarga, adanya kompetensi anggota keluarga yang masuk ke dalam perusahaan, hingga konflik nilai antar anggota keluarga perihal masa depan perusahaan.

“Dengan go public, pengelolaan perusahaan diharapkan dapat lebih profesional dan ada percepatan good corporate governance yang diimplementasikan, serta kepemilikan lebih mudah untuk istilahnya dibagi-bagikan,” ujar Dian.

Selain membuka peluang lebih lebar untuk pengembangan perusahaan, kata dia, IPO juga menjadi salah satu jalan untuk unlocking value perusahaan. Dian menyebut, dengan menjadi perusahaan terbuka, perusahaan dapat lebih mengetahui valuasi dan potensi yang belum terlihat sebelumnya. 

Menjadi perusahaan terbuka, lanjut Dian, juga memudahkan calon mitra strategis untuk lebih mengenal perusahaan sebelum bekerja sama. Selain itu, pemerintah juga memberikan insentif pajak yang didapatkan oleh perusahaan terbuka.

“Biasanya mereka akan lihat list perusahaan terbuka, karena sebelum bekerja sama bisa mempelajari terlebih dahulu. Selain itu ada insentif perpajakan, lebih murah tiga persen dibanding perusahaan tertutup,” tutur Dian. 

(Rahmat Fiansyah)

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement