sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Deretan Saham Hermanto Tanoko, Ada RISE Terbang 1.000 Persen YTD

Market news editor Shifa Nurhaliza Putri
26/11/2025 17:57 WIB
Dikenal sebagai salah satu konglomerat besar Indonesia, nama Hermanto Tanoko kembali menjadi sorotan di pasar modal.
Deretan Saham Hermanto Tanoko, Ada RISE Terbang 1.000 Persen YTD. (Foto: Deretan Saham Hermanto Tanoko)
Deretan Saham Hermanto Tanoko, Ada RISE Terbang 1.000 Persen YTD. (Foto: Deretan Saham Hermanto Tanoko)

5. PT Cahayaputra Asa Keramik Tbk (CAKK)
Sebagai produsen keramik untuk kebutuhan konstruksi, CAKK menikmati sentimen perbaikan sektor bangunan. Harga saham CAKK berada di level Rp179, menguat solid dengan kenaikan YTD sebesar 19,33 persen. CAKK membukukan rugi bersih pada kuartal III 2025 sebesar Rp30,2 miliar, meningkat signifikan dibandingkan periode sama tahun 2024 yang mencatat rugi Rp7,8 miliar.

6. PT Avia Avian Tbk (AVIA)
AVIA adalah produsen cat terbesar di Indonesia dengan jaringan distribusi yang kuat. Harga saham AVIA saat ini berada di Rp464, mencatatkan kenaikan YTD sebesar 16,00 persen. AVIA dikabarkan akan membagikan dividen interim sebesar Rp11 per saham, setara dengan total sekitar Rp600 miliar untuk tahun buku 2025. AVIA juga masuk dalam indeks FTSE Russell dan MSCI Small Cap Index.

7. PT Caturkarda Depo Bangunan Tbk (DEPO)
DEPO yang bergerak di distribusi bahan bangunan terus mencatat pertumbuhan stabil. Harga saham DEPO bergerak di angka Rp274, meningkat dengan kinerja YTD mencapai 10,48 persen. Sejumlah aksi korporasi ekspansi gerai dan penguatan distribusi ikut mendongkrak prospek perusahaan. DEPO, menyepakati pembagian dividen tunai sebesar Rp28,52 miliar dalam RUPST untuk tahun buku 2024, atau setara dengan Rp4,2 per saham yang sudah dilakukan pada 24 Juli 2025 lalu. 

8. PT Penta Valent Tbk (PEVE)
PEVE, perusahaan distribusi farmasi dan alat kesehatan, melesat tahun ini. Harga saham PEVE berada di posisi Rp500, dengan kenaikan YTD signifikan sebesar 78,57 persen. Aksi korporasi perseroan menargetkan penjualan naik sekitar 17 persen serta laba setelah pajak melonjak hingga 40 persen. PEVE meluncurkan merek sendiri NOMBY yang fokus pada produk mom and baby healthcare. Selain itu, manajemen memperkuat jaringan distribusi dengan menambah prinsipal dan meningkatkan efisiensi rantai pasok untuk menjaga pertumbuhan operasional.

9. PT Merry Riana Edukasi Tbk (MERI)
MERI berfokus pada pengembangan SDM dan pelatihan profesional. Harga saham MERI saat ini tercatat di level Rp204, menguat kuat dengan kenaikan YTD sebesar 59,38 persen. Setelah melaksanakan penawaran umum perdana saham (IPO) pada awal Juli 2025, perusahaan langsung melakukan ekspansi strategis dengan mendirikan anak usaha baru bernama PT Meri Mitra Edukasi. Entitas ini difokuskan untuk menjalankan bisnis di bidang penunjang pendidikan serta konsultasi manajemen, sejalan dengan rencana MERI memperluas cakupan layanan dan segmen pasarnya

Deretan emiten di bawah ekosistem Hermanto Tanoko menunjukkan performa yang sangat variatif, dengan beberapa perusahaan mencatat pertumbuhan agresif, sementara lainnya fokus memperbaiki fundamental melalui ekspansi dan efisiensi. Dari ke-9 perusahaan ini, nama Hermanto Tanoko tercatat sebagai penerima manfaat akhir dari kepemilikan saham untuk enam saham, yakni AVIA, CLEO, RISE, CAKK, DEPO, dan PEVE. 

Sementara pada BLES, ZONE dan MERI, namanya tidak tercantum sebagai penerima manfaat akhir atau ultimate beneficial owner. Kepemilikannya diwakili oleh TancoRpInvestama memiliki 18,05 persen saham di BLES, ZONE diwakili oleh PT Tancorp Investama dengan jumlah 23,65 persen dari total saham, sedangkan pada MERI diwakili oleh PT Tancorp Investama dengan jumlah 19,32 persen dari total saham. 

(Shifa Nurhaliza Putri)

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement