IHSG Sesi I Hari Ini Kembali Tembus 6.600, Aksi Beli Asing Capai Rp271,58 Miliar

IDXChannel - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sesi I hari ini sukses kembali ke level 6.600. Hal ini terjadi setelah indeks mendapatkan amunisi tambahan sebanyak 30,63 poin atau 0,47% di level 6.606,07, Selasa (28/12/2021).
Dibuka di 6.588,13, IHSG bergerak di atas level penutupan kemarin dengan range di 6.586,52-6.612,00. Penutupan sesi satu ini menandakan IHSG berhasil masuk ke area psikologis baru di 6.600an
Sepanjang perdagangan, terdapat 266 saham menguat, 228 saham melemah, dan 167 lainnya stagnan. Nilai transaksi perdagangan mencapai Rp6,10 triliun dari 18,89 miliar lembar saham yang diperdagangkan.
Menyusul IHSG, indeks LQ45 naik 0,38% ke 937,06, indeks JII menguat 0,58% ke 567,82, indeks IDX30 menanjak 0,39% ke 500,43, dan indeks MNC36 tumbuh 0,43% ke 315,30.
Dari sisi sektoral, indeks yang menguat antara lain transportasi 0,08%, teknologi 0,30%, properti 0,34%, non-siklikal 0,43%, infrastruktur -0,06%, industri 1,54%, kesehatan 0,58%, keuangan 0,55%, dan energi 2,39%. Sedangkan yang melemah hanya bahan baku -0,12% dan konsumsi siklikal -0,69%.
Investor asing terpantau melakukan pembelian bersih secara akumulatif sebesar Rp144,05 miliar, terdiri dari akumulasi net-buy di pasar reguler Rp271,58 miliar dan profit taking di pasar negosiasi-tunai Rp73,53 miliar.
Sejumlah net-buy asing di pasara reguler antara lain PT United Tractors Tbk (UNTR) Rp47,2 miliar, PT Bank Jago Tbk (ARTO) Rp45,4 miliar, dan PT Harum Energy Tbk (HRUM) Rp40,6 miliar.
Sementara net-sell asing di pasar negosiasi-tunai yaitu PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) Rp14,4 miliar, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) Rp12,2 miliar, dan PT Indosat Tbk (ISAT) Rp11,0 miliar.
Saham-saham yang masuk top gainers, yaitu PT ICTSI Jasa Prima Tbk (KARW) menanjak 34,19% di Rp157, PT Lotte Chemical Titan Tbk (FPNI) naik 24,64% di Rp344, dan PT Ristia Bintang Mahkotasejati Tbk (RBMS) menguat 10,11% di Rp98.
Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, saham PT Primarindo Asia Infrastructure Tbk (BIMA) turun -6,19% di Rp212, PT Arkha Jayanti Persada Tbk (ARKA) melemah -6,06% di Rp62, dan PT Yelooo Integra Datanet Tbk (YELO) anjlok -5,84% di Rp129. (TYO)