IDXChannel - PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) mengumumkan pengunduran diri Lucky Surjadi Slamet dari kursi Dewan Komisaris Independen perusahaan. Pengunduran ini berlaku efektif sejak 17 Mei 2022 lalu.
Perusahaan kimia tersebut akan memutuskan rencana pengunduran diri tersebut dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada hari ini, Kamis 19 Mei 2022.
Agenda itu juga akan menentukan pengganti Lucky yang akan menduduki kursi Komisaris Independen. Demikian isi surat PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) di Keterbukaan Informasi, Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (19/5/2022).
Lucky Surjadi Slamet menjabat Komisaris Independen KLBF sejak RUPST 27 Mei 2021. Alumni Fakultas MIPA Universitas Indonesia itu memiliki gelar Master of Science di bidang Community Health and Epidemiology dari Queen’s University, Kingston, Kanada pada tahun 1991.
Sebelumnya, Lucky menjabat posisi penting di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pada tahun 2001-2013 dengan posisi terakhir sebagai Kepala BPOM hingga pensiun.
Hingga kini, beliau masih terlibat aktif dalam kegiatan-kegiatan World Health Organization (WHO), diantaranya sebagai anggota Expert Committee on Specification of Pharmaceutical Product (ECSPP) (2009-sekarang) dan Expert Advisory Panel on Drug Policies and Management (2005-2013).
Lucky juga pernah menjadi wakil Ketua dari Inter-Governmental Working Group on Counterfeit Medical Products mewakili South East Asia Regional Office (SEARO) pada tahun 2010-2012 dan menjadi wakil ketua/ketua dari Developing Country Vaccine Regulator Network pada tahun 2004-2007/2007-2010.
Dirinya turut aktif dalam Dewan Riset Nasional Indonesia: Komite Kesehatan dan Obat serta Kelompok Kerja Uji Klinis Indonesia. (RAMA)