IDXChannel - Aksi jual beli Asep Sulaeman Sabanda terhadap saham PT Berkah Beton Sadaya Tbk (BEBS) kembali berlanjut.
Kali ini, Sultan Subang itu memborong 177,92 juta lembar saham BEBS.
Harga rata-rata pembelian yang terjadi pada 7 Juli 2023 dipatok sebesar Rp10 per saham, dengan total nilai transaksi mencapai Rp1,77 miliar. "Untuk investasi," katanya dalam keterbukaan informasi, Selasa (11/7/2023).
Dengan demikian, kepemilikannya bertambah dari semula sebanyak 2.028.217.995 lembar atau 4,51 persen, menjadai 2.206.138.395 atau setara 4,90 persen.
Hingga sesi pertama perdagangan di pasar reguler, saham BEBS masih betah di level gocap alias Rp50 per saham. Stagnasi harga terjadi sejak 22 Juni lalu, alias lebih dari dua pekan lamanya.
Mengacu pembelian saham BEBS dengan harga yang relatif murah, maka Sultan Subang disinyalir mendapatkan saham BEBS melalui pasar negosiasi. Ini didapatkan dengan status kepemilikan saham secara langsung.