sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Saham Erajaya (ERAA) Menguat 3 Hari Beruntun, Ada Apa?

Market news editor TIM RISET IDX CHANNEL
22/05/2025 10:47 WIB
Saham PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) melanjutkan tren naik selama tiga hari berturut-turut pada Kamis (22/5), seiring meredanya tekanan jual jangka pendek.
Saham Erajaya (ERAA) Menguat 3 Hari Beruntun, Ada Apa? (Foto: Freepik)
Saham Erajaya (ERAA) Menguat 3 Hari Beruntun, Ada Apa? (Foto: Freepik)

IDXChannel – Saham PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) melanjutkan tren kenaikan selama tiga hari berturut-turut pada Kamis (22/5/2025), seiring meredanya tekanan jual jangka pendek di tengah munculnya sentimen positif.

Menurut data Bursa Efek Indonesia (BEI), pukul 10.32 WIB, saham ERAA meningkat 4,81 persen ke level Rp545 per unit. Nilai transaksi tercatat mencapai Rp70,91 miliar.

Dalam sepekan, saham ERAA mendaki 9,44 persen, sementara dalam sebulan melambung 30,38 persen.

Menurut pengamat pasar modal, Michael Yeoh, ada sejumlah faktor yang membuat investor lebih optimistis terhadap saham ERAA. "Baru-baru ini ERAA menunjuk Alexander Halim Kusuma sebagai Presiden Komisaris dan Patrick Adhiatmadja sebagai Direktur," ujarnya, pada 9 Mei 2025.

Dia menambahkan, perombakan tersebut disambut positif pelaku pasar. "Perubahan susunan manajemen ini dinilai baik oleh investor," katanya.

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement