IDXChannel - Pemerintah berencana mengalihkan (inbreng) 70 persen saham PT Waskita Karya (Persero) Tbk ke PT Hutama Karya (Persero). Hal tersebut diungkapkan Wakil Menteri BUMN, Kartika Wirjoatmodjo.
Menanggapi rencana tersebut, Senior Investment Information Mirae Asset, Nafan Aji Gusta menilai, aksi ini menjadi keuntungan untuk negara.
"Salah satunya dengan aksi ini, negara dapat berfokus dalam penyaluran dana PMN kepada emiten-emiten BUMN Karya yang kemudian akan dialokasikan untuk membangun infrastruktur terutama proyek strategis nasional," ujarnya kepada MPI, Selasa (6/6/2023).
Nafan melanjutkan, dampak lainnya adalah Hutama Karya akan menjadi penentu kebijakan untuk keberlanjutan Waskita Karya ke depannya.