sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Siapa Pemegang Saham Mayoritas MERK, Emiten Farmasi Jerman? Intip Daftar Pemiliknya

Market news editor Kurnia Nadya
14/10/2025 14:11 WIB
Pemegang saham mayoritas MERK adalah Merck Holding, induk dari seluruh cabang Merck di seluruh dunia.
Siapa Pemegang Saham Mayoritas MERK, Emiten Farmasi Jerman? Intip Daftar Pemiliknya. (Foto: Wikimedia/Merck)
Siapa Pemegang Saham Mayoritas MERK, Emiten Farmasi Jerman? Intip Daftar Pemiliknya. (Foto: Wikimedia/Merck)

IDXChannel—Siapa pemegang saham mayoritas MERK? PT Merck Tbk (MERK) adalah perusahaan sektor kesehatan dengan usaha utama di bidang farmasi, emiten ini adalah bagian dari perusahaan multinasional Merck Group

Merck Group adalah perusahaan teknologi dan sains asal Jerman, yang berdiri sejak 1666. Perusahaan ini memiliki tiga lini bisnis (kesehatan, sains, elektronik), dan merupakan perusahaan farmasi tertua juga terbesar di dunia. 

Merck Group beroperasi di 66 negara seluruh dunia, salah satunya termasuk Indonesia, di mana Merck masuk dan mendirikan cabangnya di Indonesia pada 1970. Kemudian mulai memproduksi produk-produk farmasi dua tahun setelahnya. 

Saat ini MERK menjadi pusat manufaktur dalam jaringan Merck Group di Asia Tenggara. Selain menjual produk farmasi, perseroan juga memproduksi bahan-bahan kimia lain yang dapat dibeli di situs e-commerce milik Merck. 

Beberapa merek obat populer yang diproduksi oleh Merck misalnya Sangobion dan Neurobion. Lalu siapa pemegang saham mayoritas MERK

Siapa Pemegang Saham Mayoritas MERK? 

Berdasarkan laporan bulanan registrasi pemegang efek, per 30 September 2025 pengendali saham MERK adalah perusahaan holdingnya, yakni Merck Holding GmbH dengan penguasaan sebanyak 331 juta saham, setara 74 persen dari total saham. 

Adapun pemegang saham mayoritas kedua adalah Emedia Export Company yang tercatat memiliki 56,71 juta saham, setara dengan 13 persen dari total saham yang terdaftar di bursa efek. 

Sementara itu masyarakat menguasai saham MERK dengan kepemilikan sebanyak 55,99 juta saham, atau setara 12 persen dari total saham terdaftar. 

Sedangkan penerima manfaat akhir, atau ultimate beneficial ower (pemilik perusahaan) ada delapan orang. Salah satunya adalah CEO Merck Group Belen Garijo Lopez, sisanya adalah orang-orang penting lain di Merck Global, antara lain: 

  • Dr. Wolfgang Heinz Buchele
  • Johannes Baillou
  • Belen Garijo Lopez
  • Helene Dorothea Editha Roder von Diersburg
  • Dr. Kai Wolfgang Beckmann
  • Khadija Ben Hammada
  • Jean-Charles Wirth
  • Dan Pinhas Bar Zohar

Itulah informasi singkat tentang siapa pemegang saham mayoritas MERK. 


(Nadya Kurnia)

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement