sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Tamaris (TYRO) Caplok Seluruh Saham Thong Langkat, Tambah Aset Ketenagalistrikan

Market news editor Desi Angriani
10/10/2025 15:25 WIB
PT Tamaris Hidro Tbk (TYRO) mengakuisisi seluruh saham PT Thong Langkat Energi (TLE) untuk menambah aset di sektor ketenagalistrikan.
Tamaris (TYRO) Caplok Seluruh Saham Thong Langkat, Tambah Aset Ketenagalistrikan (Foto: dok TYRO)
Tamaris (TYRO) Caplok Seluruh Saham Thong Langkat, Tambah Aset Ketenagalistrikan (Foto: dok TYRO)

IDXChannel - PT Tamaris Hidro Tbk (TYRO) mengakuisisi seluruh saham PT Thong Langkat Energi (TLE) untuk menambah aset di sektor ketenagalistrikan.

Akuisisi tersebut dilakukan melalui dua entitas anak usahanya, PT Patria Bakti Abadi (PBA) dan PT Grahaenergi Mitra Bersama (GMB) pada 29 September 2025.

Dalam keterbukaan informasi BEI, Jumat (10/10/2025), disebutkan PBA dan GMB telah membeli 40 ribu saham TLE atau setara dengan 100 persen kepemilikan. 

Aksi korporasi ini dilakukan melalui pengambilalihan saham dari PT Bina Mitra Indosejahtera (BMI) dan individu bernama Sutiyo Siswanto.

Secara rinci, PBA mengambil alih 32.000 saham milik BMI, sementara GMB mengakuisisi 7.000 saham dari BMI dan 1.000 saham dari Sutiyo Siswanto. Nilai transaksi jual beli saham tersebut mencapai Rp22 miliar, dengan kewajiban pemegang saham senilai Rp51 miliar.

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement