sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Cek Kisaran Modal Bisnis Artisan Donat Ini, Dapatkan Keuntungan Melimpah

Milenomic editor Ratih Ika Wijayanti
08/03/2022 13:32 WIB
Banyak orang ingin mengetahui kisaran modal bisnis artisan donat yang saat ini tengah digandrungi para pecinta kuliner.
Kisaran Modal Bisnis Artisan Donat. (Foto: MNC Media)
Kisaran Modal Bisnis Artisan Donat. (Foto: MNC Media)

Kisaran Modal Bisnis Artisan Donat Skala Kecil

Anda pun bisa memulai bisnis artisan donat ini dengan skala kecil. Hal utama yang harus dipersiapkan adalah kreativitas. Sebab, artisan donat bergantung pada variasi olahan, rasa, dan topping dari donat yang Anda jual. 

Untuk memulai bisnis artisan donat ini, Anda bisa menghitung rincian bahan baku membuat donat dengan bahan-bahan seperti berikut. 

• Tepung terigu protein tinggi (25 kg): Rp225.000.
• Tepung komachi (25 kg): Rp680.000.
• Kentang (20 kg): Rp150.000.
• Butter margarine/margarin (2 dus): Rp140.000.
• Gula pasir (40 kg): Rp440.000.
• Telur ayam (10 kg): Rp180.000.
• Susu bubuk: Rp150.000.
• Pengembang: Rp18.000
• Minyak goreng (10 liter): Rp200.000.
• Topping (berbagai varian rasa yang dibutuhkan): Rp100.000. 

Total biaya bahan baku untuk menghasilkan 1.000-1.500 donat ini adalah sebesar Rp2.283.000. Anda bisa menyiapkan uang sebesar Rp4.000.000 dan menggunakan sisanya untuk peralatan dan keperluan lain seperti untuk pengemasan. 

Itulah ulasan IDXChannel mengenai kisaran modal bisnis artisan donat yang bisa Anda coba. Anda bisa memulai bisnis artisan donat ini dari skala kecil dan memasarkannya di media sosial Anda. Anda juga bisa menggunakan sistem pre order dan membuat donat sesuai pesanan jika memang memiliki modal yang terbatas. Selamat mencoba!

Halaman : 1 2 3 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement