sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Waspada Penipuan, Begini Cara Membedakan OTP Asli dan Palsu

Milenomic editor Ratih Ika Wijayanti
12/03/2025 14:08 WIB
Anda perlu mengetahui cara membedakan OTP asli dan palsu agar tidak terjebak dalam berbagai modus penipuan. 
Waspada Penipuan, Begini Cara Membedakan OTP Asli dan Palsu. (Foto: MNC Media)
Waspada Penipuan, Begini Cara Membedakan OTP Asli dan Palsu. (Foto: MNC Media)

1. Dikirim oleh Pengirim Resmi

Kode OTP asli selalu dikirim oleh pengirim resmi, seperti nama perusahaan atau layanan terkait (misalnya "DANA", "Google", "WhatsApp"). Selain itu, kode OTP asli juga umumnya berupa nomor pendek khusus (biasanya 4-6 digit) yang digunakan oleh layanan resmi.

2. Tidak Meminta Informasi Tambahan

OTP asli hanya berisi kode verifikasi dan tidak meminta informasi lain, seperti username atau password, data pribadi (NIK, nomor kartu ATM, CVV, dll.), atau permintaan untuk meneruskan kode ke pihak lain. Jika ada permintaan akses data pribadi, maka Anda perlu curiga bahwa OTP tersebut adalah palsu. 

3. Berlaku dalam Waktu Tertentu

Kode OTP asli memiliki batas waktu penggunaan yang jelas, misalnya 5-10 menit. Jika ada OTP yang tidak mencantumkan batas waktu atau tetap bisa digunakan setelah waktu lama, kemungkinan besar itu adalah OTP palsu.

4. Tidak Dikirim Secara Acak Tanpa Diminta

OTP hanya dikirim ketika pengguna melakukan tindakan tertentu, seperti login atau transaksi. Jika Anda menerima OTP tanpa melakukan permintaan, berhati-hatilah dan segera abaikan.

Kode OTP palsu sering digunakan oleh pelaku kejahatan untuk mencuri akun atau data penting. Karena itulah, ciri-ciri kode OTP palsu adalah seperti berikut ini. 

Halaman : 1 2 3
Berita Rekomendasi

Berita Terkait
Advertisement
Advertisement