sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Bertemu Prabowo, Dubes Pakistan Ajak Kerja Sama Produksi Susu untuk MBG

News editor Binti Mufarida
17/11/2025 19:16 WIB
Pakistan menyatakan siap memperkuat kerja sama dengan Indonesia, khususnya dalam produksi susu sebagai dukungan bagi program Makan Bergizi Gratis (MBG).
Bertemu Prabowo, Dubes Pakistan Ajak Kerja Sama Produksi Susu untuk MBG (FOTO:Dok Binti M/iNews Media Group)
Bertemu Prabowo, Dubes Pakistan Ajak Kerja Sama Produksi Susu untuk MBG (FOTO:Dok Binti M/iNews Media Group)

"Ini tidak hanya akan menghasilkan generasi Indonesia yang lebih sehat—baik laki-laki maupun perempuan—tetapi juga akan membantu menciptakan lebih banyak lapangan kerja, serta membantu perekonomian Indonesia tumbuh lebih cepat," ujarnya.

Chaudhri kembali menegaskan kekagumannya terhadap kebijakan tersebut. "Seperti saya sebutkan sebelumnya, ini adalah keputusan yang sangat visioner dan berani dari Yang Mulia Presiden Prabowo Subianto," tuturnya.

Lebih lanjut, Pakistan menyatakan kesiapannya untuk terlibat langsung dalam mendukung sektor-sektor yang berkaitan dengan pelaksanaan MBG, terutama produksi susu hewani.

"Di Pakistan, kami akan sangat senang bekerja dengan Indonesia dalam memperkuat inisiatif ini. Kita dapat bekerja sama di bidang produksi susu hewani, sektor perunggasan, serta sektor-sektor pertanian lainnya," ujarnya.

Dia menegaskan Pakistan membuka pintu luas untuk kolaborasi. "Jadi di mana pun kami dapat membantu Indonesia dalam pelaksanaan inisiatif yang sangat berani dan luar biasa ini, kami dengan senang hati akan bekerja sama," kata dia.

(kunthi fahmar sandy)

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement