sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Gubernur Khofifah Tetapkan Ledakan Maut di Blitar sebagai Bencana Sosial

News editor Solichan Arif/Kontri
21/02/2023 22:47 WIB
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menetapkan ledakan petasan di Blitar sebagai bencana sosial.
Gubernur Khofifah Tetapkan Ledakan Maut di Blitar sebagai Bencana Sosial. (Foto: Solichan Arif).
Gubernur Khofifah Tetapkan Ledakan Maut di Blitar sebagai Bencana Sosial. (Foto: Solichan Arif).

IDXChannel - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menetapkan ledakan petasan di Dusun Sadeng Desa Karangbendo Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar yang menewaskan empat orang dan merusak 25 rumah sebagai bencana sosial.  

Bersama Kapolda Jawa Timur dan Pangdam V Brawijaya, Selasa (21/2/2023), Khofifah mendatangi langsung lokasi terjadinya ledakan. 

“Ini adalah sebuah bencana sosial,” ujar Khofifah kepada wartawan Selasa (21/2/2023).

Ledakan dahsyat yang berlangsung Minggu tengah malam (19/2/2023) itu masih menyisakan puing-puing reruntuhan bangunan. Terutama di pusat ledakan, yakni di rumah korban tewas yang telah rata dengan tanah.

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement