IDXChannel - Para pemimpin India dan Uni Eropa akan mengumumkan kesepakatan dagang ketika mereka bertemu di New Delhi pada Selasa (27/1/2026).
Dilansir dari AFP, mereka akan meresmikan pakta perdagangan besar yang dicapai setelah dua dekade negosiasi.
Menurut sejumlah pejabat India, negosiasi rampung pada Senin kemarin. New Delhi dan Brussel berharap pakta tersebut dapat membantu melindungi kepentingan mereka di tengah tekanan ekonomi dari Amerika Serikat (AS) dan China.
"Negosiasi tingkat resmi diselesaikan dan kedua pihak siap untuk mengumumkan keberhasilan penyelesaian pembicaraan dalam pertemuan puncak pada Selasa," kata Sekeretaris Perdagangan India Rajesh Agrawal kepada AFP pada Senin malam.
Disambut sebagai tamu kehormatan pada parade Hari Republik India pada Senin, Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen dan Presiden Dewan Eropa Antonio Costa dijadwalkan bertemu dengan Perdana Menteri India Narendra Modi pada Selasa pagi.