IDXChannel - Potret Presiden Donald Trump kemungkinan ditampilkan pada koin USD1 yang diterbitkan oleh United States Mint untuk memperingati ulang tahun ke-250 Amerika Serikat (AS) pada tahun 2026, menurut draf pertama gambar yang dikonfirmasi oleh Departemen Keuangan AS.
"Tidak ada berita palsu di sini," kata Menteri Keuangan AS Brandon Beach di X menanggapi gambar koin di X.
"Draf pertama yang memperingati Ulang Tahun ke-250 Amerika dan @POTUS ini asli. Kami berharap dapat segera membagikan lebih banyak lagi, setelah penutupan pemerintah Amerika Serikat yang bersifat obstruktif ini berakhir," katanya dilansir dari CNNBusiness Minggu (5/10/2025).
Draf gambar tersebut menunjukkan profil samping Trump di bagian depan dengan tulisan "Liberty" di bagian atas, "In God we Trust" di bagian bawah, dan tanggal 1776 dan 2026.
Di bagian belakang terdapat gambar terkenal Trump yang mengangkat tinjunya setelah upaya pembunuhan di Bulter, Pennsylvania, dengan tulisan "FIGHT FIGHT FIGHT" di bagian atas dan bendera Amerika berkibar di belakang kepalanya.