IDXChannel - Kantor berita Tasnim di Iran melaporkan bahwa 109 personel keamanan telah tewas dalam gelombang demonstrasi yang berujung pada kerusuhan yang terjadi di negara tersebut.
Meski begitu, angka korban yang tewas akibat aksi protes di Iran masih belum terkonfirmasi secara menyeluruh. Media pemerintah Iran mengatakan puluhan anggota pasukan keamanan telah tewas selama protes terhadap krisis ekonomi.
Sementara itu, televisi Pemerintah Iran mengatakan pada Minggu (11/1/2026) bahwa 30 anggota polisi dan pasukan keamanan tewas di provinsi Isfahan dan enam lainnya di Kermanshah di Iran barat dalam kerusuhan terbaru.
Di sisi lain, Palang Merah Iran mengatakan seorang anggota staf meninggal selama serangan terhadap salah satu gedung bantuan mereka di Gorgan, ibu kota provinsi Golestan.
Media pemerintah juga melaporkan bahwa sebuah masjid dibakar di Mashhad di Iran timur pada Sabtu (10/1/2026) malam.