sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Prabowo Mengaku Malu Eks Wamenaker Terjerat OTT KPK: Mungkin Dia Khilaf

News editor Binti Mufarida
28/08/2025 12:03 WIB
Presiden Prabowo Subianto membahas kasus korupsi yang menjerat eks Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer atau Noel.
Prabowo Mengaku Malu Eks Wamenaker Terjerat OTT KPK: Mungkin Dia Khilaf. (Foto: Binti/Inews Media Group)
Prabowo Mengaku Malu Eks Wamenaker Terjerat OTT KPK: Mungkin Dia Khilaf. (Foto: Binti/Inews Media Group)

Prabowo pun mengaku bahwa Noel orang yang menarik, namun justru terjerat kasus pemerasan terkait sertifikasi K3 oleh KPK.

"Sebetulnya orang itu menarik ya, mungkin dia khilaf," tutur Prabowo.

Meski begitu, Prabowo menegaskan perbuatan korupsi tidak hanya mencederai negara, tetapi juga merugikan keluarga pelaku. Dia mengingatkan agar setiap pejabat maupun politisi selalu memikirkan anak dan istri sebelum melakukan korupsi.

"Saudara-saudara, apakah tidak ingat istri dan anaknya kalau tangannya diborgol pakai baju orange, apa tidak ingat anak dan istrinya," katanya. 

Prabowo juga menegaskan komitmennya untuk menegakkan hukum tanpa pandang bulu. Dia mengatakan sering mendapat laporan dari Jaksa Agung, aparat penegak hukum, hingga PPATK terkait dugaan korupsi.

Hal itu telah dia ungkapkan berkali-kali sejak sebelum dan sesudah melantik pejabat negara. Dia pun kembali mengingatkan agar menteri dan kepala lembaga menjalankan tugas dengan bersih, jika tidak akan dibersihkan oleh aparat hukum.

"Saya ingatkan, tapi kadang-kadang khilaf manusia itu, mungkin. Atau mengira pemerintah Republik Indonesia bodoh, atau mengira bahwa pemerintah Republik Indonesia yang saya pimpin lemah, atau mengira pemerintah Republik Indonesia yang saya pimpin bisa disogok," ujarnya.

Lebih lanjut, Prabowo mengatakan bahwa dirinya telah bersumpah untuk menjalankan kewajiban sebagai Presiden dengan baik. Sebab, dia mengaku takut jika mengecewakan rakyat Indonesia.

(Febrina Ratna Iskana)

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement