sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Seribu Pelajar Indonesia Ikuti MVP PNM, Tuturkan Kisah Ibu Lewat Karya Digital

News editor Kurnia Nadya
16/01/2026 16:22 WIB
Madani Visual Parade bukan sebatas ajang viral, melainkan mendorong peserta untuk menyusun cerita. Tema parade kali ini adalah ‘Ibuku Pahlawanku.'
Seribu Pelajar Indonesia Ikuti MVP PNM, Tuturkan Kisah Ibu Lewat Karya Digital. (Foto: PNM)
Seribu Pelajar Indonesia Ikuti MVP PNM, Tuturkan Kisah Ibu Lewat Karya Digital. (Foto: PNM)

IDXChannelPermodalan Nasional Madani (PNM) kembali menggelar Madani Visual Parade (MVP) untuk mewadahi kreativitas anak-anak SLTA dengan total hadiah ratusan juta rupiah, lomba ini diikuti 1.000 siswa-siswi dari 86 sekolah di Indonesia. 

Madani Visual Parade bukan sebatas ajang viral, melainkan mendorong peserta untuk menyusun cerita. Tema parade kali ini adalah ‘Ibuku Pahlawanku’ sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh ibu di Indonesia. 

Pada gelaran MVP pertama, kepesertaan lomba terbatas hanya untuk pelajar SMK. Namun pada MVP kedua, lembaga keuangan pelat merah ini memperluas kepesertaan hingga seluruh jenjang SLTA (SMA, SMK, dan MA). 

Salah satu peserta MVP mengaku kompetisi ini membuatnya melihat konten dari sisi yang berbeda. 

“Biasanya kami bikin video supaya viral atau estetik. Tapi lewat MVP, kami belajar bikin konten yang punya makna, kayak refleksi tentang kota kami, tentang ibu kami, tentang hal-hal yang selama ini kami anggap biasa,” ucapnya. 

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement