sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Ajang MotoGP Mandalika Hadirkan Perputaran Ekonomi hingga Rp4,5 Triliun

Economics editor Atikah Umiyani/MPI
12/10/2023 10:40 WIB
KEK Mandalika dicanangkan sebagai kawasan wisata nomor satu di Asia Tenggara dari sisi alam, budaya, dan sport tourism (pariwisata olahraga).
Ajang MotoGP Mandalika Hadirkan Perputaran Ekonomi hingga Rp4,5 Triliun (foto: MNC Media)
Ajang MotoGP Mandalika Hadirkan Perputaran Ekonomi hingga Rp4,5 Triliun (foto: MNC Media)

Sementara, Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), H Lalu Gita Ariadi, juga mengatakan bahwa dampak dari ajang MotoGP akan sangat membantu perekonomian NTB, yang menyebar dari Mandalika hingga keluar dari kawasan tersebut.

Karenanya, Lalu menegaskan dukungannya agar seluruh program ITDC di Sirkuit Mandalika dapat berjalan lancar dan maksimal. Tak terkecuali ajang MotoGP 2023 kali ini. 

"Kedepan Mandalika akan menjadi Sport Tourism yang terus berkembang," ujar Lalu.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Lombok Tengah H Lalu Pathul Bahri, pun menilai perlu adanya pemberdayaan masyarakat dan ekonomi kreatif serta keamanan dan keselamatan pariwisata.

Selain itu, menurut Pathul, dilaksanakannya MotoGP 2023 kali ini mendapatkan respons positif dari masyarakat, sehingga ke depan perlu dikembangkan kembali agar lebih baik lagi.

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement