Pengaktifan sistem itu mendapat respons positif dari Ketua Komisi XI DPR, Mukhamad Misbakhun. Dia menilai selama ini alat tersebut tersedia namun tidak pernah dimanfaatkan optimal.
"Karena berapa kali kita kunjungan kerja spesifik ke pelabuhan-pelabuhan mengecek peralatan itu semua enggak hidup Pak, tapi Bapak memang punya, sekarang kalau (alatnya) dihidupkan kita senang Pak," kata Misbakhun.
(Rahmat Fiansyah)