IDXChannel – Harga beras yang terus naik tak hanya memberatkan masyarakat. Banyak pedagang beras yang juga mengeluhkan situasi tersebut.
"Harga beras saat ini terparah sepanjang saya berjualan beras sejak 2001, sudah lama," kata pedagang beras di Pasar Cijantung, Jakarta Timur, Rini (43), kepada MNC Portal Indonesia di Pasar Cijantung, Kamis (22/2/2024).
Rini menjelaskan kondisi mahalnya harga beras tersebut dibarengi dengan langkanya stok di pasarran. Ia pun mengeluhkan penjualan yang menurun, diikuti dengan ketersediaan beras yang justru semakin sulit didapat.
"Harga berasnya mahal dan langka, sementara pasarnya sepi. Tetapi kenapa ketersediaannya sedikit," ujar Rini.
Rini menyebut harga termurah beras dalam kondisi normal sebelumnya sebesar Rp9000 per liter. Namun saat ini, ia melanjutkan, harga beras dengan kualitas paling rendah dibanderol Rp12.500 per liter.
"Harga Rp12.500 itu untuk beras yang kelas terendah, kualitasnya agak pera," katanya.